Kami adalah perusahaan yang bergerak dalam Industri Hiburan dan Kuliner. Perusahaan pengelola jaringan Bioskop BES Cinema telah berdiri sejak 2016. Perusahaan ini didirikan oleh Bapak Buyung Eka Sanjaya. BES Cinema juga merupakan Bioskop pertama yang berkonsep modern dan terupdate yang ada di Bangka Belitung (Babel) & Metro Lampung.
VISI
Mempertahankan dan terus memperkuat posisi perusahaan sebagai penyedia wadah Perfilm-an hiburan digital yang besar dan terintegrasi di Indonesia.
MISI
Meningkatkan mutu dan kualitas dunia perfilman di Indonesia.
Menyediakan film yang baik dan berkualitas.
Memberikan hiburan kepada masyarakat global dengan menyediakan film-film yang berkualitas dan menarik.
VALUE PERUSAHAAN
BEKERJA SAMA : Kami bekerjasama dengan semangat untuk memajukan perusahaan.
ETOS LOYALITAS : Kami menjaga nama baik sesama karyawan, pimpinan dan Negara. Patuh kepada peraturan yang tidak bertentangan dengan hukum dan etika.
SINERGY HARMONIS : Kami saling peduli & menghargai antar pimpinan, karyawan & konsumen.